Berita Terkini Lakalantas

Detik-detik Kecelakaan Beruntun di Jalan Raya Padang – Bukittinggi

MARWAHSUMBAR.com, Bukittinggi, Kecelakaan beruntun antara truk tronton dengan 5 kendaraan terjadi di di Jalan Raya Bukittinggi – Padang KM. 6, kawasan Sungai Buluah, Kecamatan Banuhampu, Kabupaten Agam, sekira pukul 10.30 wib.

Kapolsek Banuhampu AKP M Rosyidi mengatakan, kecelakaan beruntun disebabkan truk tronton menghindari mobil angkot yang hendak berputar arah.

Kemudian dia jelaskan, mesin truk tronton mati. Sehingga rem tidak berfungsi. Selanjutnya, truk tronton ekspedisi dari arah Padang Panjang menuju Bukittinggi menabrak 5 unit kendaraan di depannya. .

“Truk melaju terus, menghantam lima mobil di depannya. Korban jiwa belum kami konfirmasi, yang jelas korban luka-luka,” ujar Rosyidi, Sabtu (18/9/2021).

Rosyidi mengungkapkan, dari kecelakaan ini, sejumlah kendaraan yang ditabrak truk tronton masuk ke kolam hingga sawah. Bahkan, kendaraan lainnya juga menghantam warung yang ada di tepi jalan.

“Kena warung di pinggir jalan. Ada dua petak. Kendaraan terlibat masuk sawah dan kolam,” ucap Rosyidi.

Tonton Video Detik-detik Lakalantas Beruntun di Pinggir Kota Bukittinggi

Anggota Satlantas Polres Pasbar gelar olah TKP Lakalantas di Kinali

Lakalantas, Dua Nyawa Melayang di Kinali

MARWAHSUMBAR.com – Pengendara dan boncengannya tewas akibar kecelakaan lalulintas (Lakalantas) di Jalan Raya Kinali Sei Paku, Jorong IV Koto, Nagari Kinali, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat Sabtu 20 Maret 2021, sekira pukul 10.00 Wib.

Kapolres Pasaman Barat AKBP Sugeng Hariyadi diwakili Kasat Lantas Polres Pasaman Barat Iptu Indra KS dalam keterangannya mengatakan, kejadian berawal saat mobil ambulance jenis ford milik Puskesmas Parit BA 9033 SD dikemudikan Yadi datang dari arah Simpang Empat.

Saat sampai di tempat kejadian perkara (TKP) menabrak sepeda motor Suzuki smash yang datang dari arah yang sama.

Sepeda motor tersebut hendak berbelok ke kanan jalan tanpa memperhatikan kendaraan lainnya yang datang dari belakang. “Keduanya meninggal dunia di lokasi kejadian,” ujarnya.

Kedua korban merupakan pengendara dan penumpang sepeda motor Suzuki Smash BA 5073 QD. Identitas korban diketahui bernama Saharbel yang membawa sepeda motor dan penumpang Musnimar.

“Sesaat setelah kejadian, polisi melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti kedua korban sebelum diserahkan ke pihak keluarga dibawa ke Puskesmas IV Koto Kinali,” jelasnya. (S/B)