BAS Dagozi

Program Inovasi Camat Lubeg Berbuah Aksi di Yayasan Berkah Amal Salih

Padang – Camat Lubuk Begalung (Lubeg) , Noviandi Amir menyuap sup pada para balita (bayi lima tahun) di Yayasan Berkah Amal Salih (yBAS), Kelurahan Banuaran Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, Sumatera Barat, Jumat (24/5/2024).

Aksi suap Noviandi Amir yang akrab disapa Andi Amir ini berlangsung dalam program Banuaran Sehat Dapur Go Gizi (BAS Dagozi). Langkah Andi Amir juga diikuti Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) Kota Padang, Aipda Dian Wihendro Ratno.

Tak ketinggalan Ketua yBAS Zetri Murni, Koordinator Jum’at Berkah Berbagi (JBB) yBAS yang juga Sekretaris yBAS, Herwaty Taher dan para tim kreatif yBAS. Yakni, Cica Susanti, Ermasniarti, Putri Surati, Suwarni, Olvy Runtuwarrow dan Lilis Jasmanidar.

Suatu hal menarik, keceriaan terlihat pada para balita tersebut. Mereka betul-betul menikmati suasana. Bahkan, berkat kepiawaian Ermasniarti dan Cica Susanti, para balita ikut berebut tampil untuk menyanyikan lagu kesukaan mereka. Maka jadilah kegiatan BAS Dagozi menjadi panggung penyaluran bakat bagi para balita. Sambil menikmati makanan lokal hasil kreasi tim kreatif yBAS mereka juga terhipnotis dengan panggung hiburan.

Paket Sembako SMPN 6 Padang 7

Yayasan BAS Kembangkan Sayap, Salurkan Paket Sembako pada Siswa SMPN 6 Padang

PADANG – Kepala Kepolisian Sektor Lubuk Begalung (Kapolsek Lubeg), Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) Kompol Harry Mariza Putra, S.Si. menyerahkan 41 paket sembako pada Anak Yatim yang menempuh pendidikan di SMPN 6 Padang.

Paket sembako berasal dari sumbangan Anggota Reskrim Polsek Lubeg, Aipda Dian Wihendro Ratno beserta para majelis guru dan tata usaha SMPN 6 Padang. Penyerahan dilaksanakan usai upacara di halaman sekolah tersebut pada Senin (13/3/2023)

Turut hadir, Kanit Provos Polsek Lubeg Aipda Toni Ariza, Anggota Reskim Polsek Lubeg yang juga Penasehat JBB Amal Salih Aipda Dian WR , Sekretaris Yayasan BAS, Herwaty Taher, Bhabinkamtibmas Pegambiran Ampalu Nan XX Bripka Dido Masrial, Tokoh Masyarakat Pegambiran Ampalu Nan XX, Agusfitri Chaniago beserta Kepala SMPN 6 Padang, Noverilan, M.Pd. majelis guru, staf tata usaha dan para siswa SMPN 6 Padang.

Polsek Lubeg, Kompol Harry Mariza Putra bersyukur dan mendukung penuh program yang digagas Anggota Reskrim, Polsek Lubeg Aipda Dian Wihendro Ratno. Apalagi, Aipda Dian WR telah menyalurkan santunan secara rutin melalui Yayasan Berkah Amal Salih.

Ibu Kelompok Pengajian Amal Salih

JBB Amal Salih Makin Eksis Berkat Kolaborasi Dengan Berbagai Elemen

PADANG – Kepedulian Yayasan Berkah Amal Salih (BAS) terhadap anak yatim kembali mendapat dukungan dari hamba Allah dengan membantu makan siang sebanyak 40 nasi kotak saat acara di Dapur Al Salih, Sekretariat Yayasan BAS, di Jl Raya Banuaran Indah Blok AA/02 Kelurahan Banuaran Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, Sabtu (10/12/2022).

Nasi kotak tersebut diantarkan langsung oleh Hanura Rusli, tokoh masyarakat Kelurahan Kampung Pondok Padang Barat, yang mewakili Hamba Allah yang memberikan bantuan tersebut, dengan didampingi pengurus KOMPAK (Komunitas Masyarakat Padang Kota Tercinta).

Mendapati itu, Sekretaris Yayasan BAS Herwaty Taher menyampaikan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan tersebut, dan berharap akan ada bantuan-bantuan yang lainnya dari para donatur dan mereka yang peduli terhadap anak yatim.

Dalam kesempatan itu, Herwaty menceritakan bagaimana gerakan kepedulian terhadap anak yatim ini berawal dari 4 tahun yang lalu adanya seorang rekan pengusaha yang baru bangkit dari keterpurukan dan ingin berbagi zakat, atau rezekinya dengan anak yatim.

“Kemudian terbentuk lah kegiatan Jumat Berkah Berbagi (JBB) Amal Salih, yang berkolaborasi dengan alumni SMAN 1 tamatan 1987 yang tergabung dalam organisasi Rumah Gadang Basamo (RGB),” ujar Herwaty, yang merupakan salah seorang dari alumni SMAN 1 Padang tamatan 1987 tersebut.

Sebagai Koordinator JBB Amal Salih, Herwaty mengungkapkan rasa syukurnya karena mengalirnya dukungan dari para donatur lainnya, sehingga JBB bisa berkembang dan melakukan kegiatan sosial, ekonomi dan keagamaan, untuk anak-anak yatim agar kehidupan mereka lebih baik lagi, dan berkualitas ke depannya.

Di antara donatur yang berpartisipasi di JBB kali ini, Syarleni dari Rumah Gadang Basamo (RGB). Ada juga Andi Bakhtiar, Uni Tin dari RM Pagi Sore, Albert Indra Lukman (Anggota DPRD Sumbar), dan lainnya.

Sementara itu, Saribulih selaku Pembina Yayasan BAS menyampaikan bahwa Program JBB saat ini bukan saja lagi sekadar memberikan bantuan lepas, tetapi bagaimana para anak yatim dan keluarganya diberikan life skills, agar mempunyai ilmu dan keterampilan yang bernilai ekonomi, budaya maupun keagamaan.

“Kita mengajarkan kepada anak-anak seperti barazanji, pantun pasambahan, kegiatan keagamaan (syariah) seperti ceramah agama dan pelatihan menyelenggarakan jenazah,” ujar Saribulih, yang juga seorang praktisi pendidikan ini.

Sebutnya lagi, anak yatim yang ada di Yayasan BAS itu mulai dari tingkat SD, SMP dan SMA. Dan masing-masingnya dicarikan kegiatan-kegiatan yang sesuai dengan tingkatan pendidikan tersebut.

“Guru-gurunya sudah disiapkan oleh Yayasan BAS, dan anak-anak dibebaskan memilih sesuai bakat dan keinginannya,” imbuh owner media The Public, dan spiritsumbar.com ini.

Kemudian Saribulih menekankan bahwa kegiatan Yayasan BAS ini murni gerakan kemanusiaan, yang tidak memandang suku, ras dan agama.

“Sekarang kadang cerita saja yang banyak, tetapi implementasinya tidak ada. Yayasan BAS tidak, langsung konkret melaksanakan kegiatan-kegiatan kemanusiaan, khususnya memberdayakan anak yatim,” pungkas Saribulih, yang merupakan salah seorang Ketua RT di lingkungan Kelurahan Banuaran Nan XX bersama dengan Herwaty.

Bantuan nasi yang dibawakan Hanura Rusli langsung dibagi ke anak-anak dan orangtuanya yang antusias mengikuti acara. Di samping pembagian nasi, dibagi juga bantuan dana bagi para anak yatim yang diserahkan oleh pengurus Yayasan BAS.

Turut hadir saat acara Ketua Yayasan BAS Zetri Murni, dan ibu-ibu lainnya dari Dapur Al Salih. (Ika)

Tongkrongan Malam

15 Destinasi Kuliner Terfavorit di Kota Padang

MARWAH SUMBAR – Kota Padang memanglah populer akan kekayaan kuliner- nya. Bermacam santapan khas Padang mempunyai niat rasa khas yang disukai serta mendunia.

Tidak bingung, olahan Padang dapat dikatakan gampang ditemui di banyak tempat. Bagaimanapun, Tidak komplit pasti datang ke Kota Padang tanpa melaksanakan tamasya kuliner.

Ayo, mulai riset rekreasi kuliner di Padang dengan opsi destinasi darmawisata kuliner Padang terbaik serta terfavorit selanjutnya!

Destinasi rekreasi Kuliner Padang Terfavorit

Olahan pedas yang membuat kantuk lenyap sampai minuman manis yang menyehatkan terdapat di mari. Ikuti sepenuhnya!

1. Ongkrongan Turagari

rekreasi kuliner padang, turagari

Ongkrongan Turagari ialah darmawisata kuliner yang sediakan bermacam berbagai santapan khas Padang. Tempat ini mempunyai menu khas ialah lontong yang dihidangkan dengan sayur paku ataupun kari.

Tidak hanya itu, Ongkrongan Turagari pula sediakan bermacam berbagai santapan manis, semacam bubur kacang hijau, kolak pisang, serta berbagai macam santapan yang lain yang dibanderol dengan harga yang terjangkau, Toppers.

Tujuan: Jalan Veteran Nomor. 66, Purus, Padang Barat.

Asteroid

Jangan Beri Setoran Kepada Setan

Siapa yang masih ingat nasihat kita kepada anak-anak sebelum mereka makan? Kalau saya, begini kira-kira kalimatnya,

“Dede jangan lupa berdoa dulu sebelum makan, kalau gak berdoa nanti makanan kita dimakan setan loh. Jadinya Dede udah makan banyak tapi gak kenyang-kenyang juga”

Bagaimana caranya mahluk yang hidup di alam lain, bisa makan dengan materi yang ada di alam kita? Saya juga belum seratus persen mengetahui caranya, tapi saya yakin hal tersebut terjadi, sebab Rasulullah yang memberitahu kita,

“Sesungguhnya setan akan menikmati makanan yang tidak disebut nama Allah saat memulainya” (Hadist riwayat Abu Dawud)

Nah, sekarang adakah di antara kita yang memberi nasihat yang sama kepada anak-anak sebelum mereka tidur seperti itu?

“Dede jangan lupa berdoa dulu sebelum tidur, kalau gak berdoa nanti nyenyak kita direbut setan loh. Jadinya Dede udah tidur lama tapi gak cukup-cukup juga”

Beneran, tidur kita sebagaimana makanan juga punya peluang yang sama direbut setan. Inilah dia penyebab utama mengapa tidur kita tidak bergizi.

Sahabat Abu Hurairoh diberitahu rahasia ini oleh setan sendiri yang saat itu berwujud manusia, dan Rasulullah membenarkan hal tersebut,